Friday 23 October 2015

Cara Bermain Gitar Untuk Pemula

Tutorial Cara Bermain Gitar Untuk Pemula - Gitar adalah sebuah alat musik berdawai yang dimainkan dengan cara dipetik, umumnya menggunakan jari maupun plektrum. Gitar terbentuk atas sebuah bagian tubuh pokok dengan bagian leher yang padat sebagai tempat senar yang umumnya berjumlah enam didempetkan. Gitar secara tradisional dibentuk dari berbagai jenis kayu dengan senar yang terbuat dari nilon maupun baja. Beberapa gitar modern dibuat dari material polikarbonat. Secara umum, gitar terbagi atas 2 jenis: akustik dan elektrik.

Tutorial Gitar akustik, dengan bagian badannya yang berlubang (hollow body), telah digunakan selama ribuan tahun. Terdapat tiga jenis utama gitar akustik modern: gitar akustik senar-nilon, gitar akustik senar-baja, dan gitar archtop. Gitar klasik umumnya dimainkan sebagai instrumen solo menggunakan teknik fingerpicking komprehensif.

Gitar elektrik, diperkenalkan pada tahun 1930an, bergantung pada penguat yang secara elektronik mampu memanipulasi bunyi gitar. Pada permulaan penggunaannya, gitar elektrik menggunakan badan berlubang (hollow body), namun kemudian penggunaan badan padat (solid body) dirasa lebih sesuai. Gitar elektrik terkenal luas sebagai instrumen utama pada berbagai genre musik seperti blues, country, reggae, jazz, metal, rock, dan berbagai bentuk musik pop. [ Wikipedia ]

Gitar adalah alat musik populer yang diklasifikasikan sebagai instrumen senar dengan 4-18 senar, biasanya enam. Gitar digunakan dalam berbagai genre musik di dunia. Alat musik ini diakui sebagai instrumen utama dalam genre seperti Blues, Bluegrass, Country, Flamenco, Folk, Jazz, Jota, Mariachi, Metal, Punk, Reggae, Rock, Soul, dan berbagai bentuk Pop. Baca dengan [ Cara Bermain Gitar Untuk Pemula ].

Kisaran harga untuk gitar sekitar US$ 100-100 ribu atau Rp 1,3 juta sampai Rp 1,3 miliar, bahkan lebih, tergantung kategori, yakni nilon, tali, listrik, dan tentu saja mereknya. Tapi, ada juga gitar yang berharga fantastis dan menjadi gitar paling mahal yang pernah dijual.

Catatan gitar termahal telah mencapai lebih dari satu juta dolar atau sekitar Rp 13,6 miliar. Jumlah itu merupakan harga yang sangat fantastis untuk sebuah gitar. Sejarah dan pemilik sebelumnya adalah alasan mengapa gitar ini menjadi gitar paling mahal. Berikut ini adalah daftar 5 gitar paling mahal yang pernah dijual, dikutip dari Infossible.com.

5. Gibson ES-335
Tahun: 1964
Pemilik: Eric Clapton
Terjual: US$ 847.500 (sekitar Rp 11,6 miliar)

Gitar ini sahabat yang menemani peningkatan karier Eric Clapton. Clapton menggunakannya pada pertunjukan Cream terakhir di November 1968 bersama Blind Faith, bermain sebentar di sebuah slide singkat pada 1970-an, digunakan pada konser di Hyde Park 1996, dan saat sesi tur Cradle 1994-1995. Gitar dilego di Balai Lelang Christie pada 2004 dan menjadi 3 gitar termahal saat itu.

4. Blackie Strat
Tahun: 1970
Pemilik: Eric Clapton
Terjual: US$ 959.500 (sekitar Rp 13,2 miliar)

Blackie mungkin gitar yang paling ikonik dari Clapton. Tahun1970, Eric Clapton beralih dari Gibson ke fitar Stratocaster. Dia membeli enam model "Strats" dari toko gitar seharga masing-masing 300 dolar. Dia memberi masing-masing untuk George Harrison, Pete Townshend, dan Steve Winwood, dan sisa tiga terbaik dibuatnya menjadi satu gitar--Blackie. Tahun 2004, Blackie dijual seharga US 959.500 dolar di lelang Christie untuk mendukung Pusat Crossroads.

3. Washburn 22 seri Elang
Tahun: 1970
Pemilik: Bob Marley
Terjual: US$ 1,2-2 juta (sekitar Rp 16,4-27 miliar)

Agak mengerikan memang namanya. Bob Marley tidak sering menggunakan gitar itu meskipun jumlah tepat tidak diketahui secara pasti. Dianggap sebagai salah satu gitar Washburn pertama yang pernah dibuat, Marley memberikan barang kesayangannya untuk Gary Carlsen, teknisi gitarnya.

Instrumen ini diklasifikasikan sebagai aset nasional oleh Pemerintah Yamaika dan merupakan salah satu dari hanya tujuh gitar yang dimiliki oleh ikon Reggae. Harga akhir tidak pernah terungkap.

2. Fender Stratocaster
Tahun: 1968
Pemilik: Jimi Hendrix,
Terjual: US$ 2 juta (sekitar Rp 27,4 miliar)

Hendrix memainkan berbagai gitar sepanjang kariernya, tapi instrumen yang menjadi paling terkait dengan dia adalah Fender Stratocaster. Gitar ini salah satu yang Hendrix mainkan di Festival Woodstock 1969. Gitar dilaporkan dibeli oleh Paul Allen dari Microsoft pada 1998 sebesar US$ 2 juta dan ditempatkan di Experience Music Project di Seattle, kampung halaman Hendrix.

1. Asia Fender Stratocaster
Tahun: 2005
Pemilik: -
Terjual: US$ 3,7 juta

Gitar ini dijual lelang di Doha, Qatar, pada 16 November 2005 untuk mengumpulkan dana bagi korban tsunami di Asia. Gitar ditandatangani oleh beberapa musikus Rock untuk manfaat amal tsunami. Dikoordinasi oleh Bryan Adams, gitar ditandatangani oleh Eric Clapton, Mick Jagger, Keith Richards, Brian May, Jimmy Page, David Gilmour, Jeff Beck, Pete Townsend, Mark Knopfler, dan Ray Davis.

Ikut menandatangani gitar itu adalah Liam Gallagher, Ronnie Wood, Tony Iommi, Angus & Malcolm Young, Paul McCartney, Sting, Ritchie Blackmore, Def Leppard, dan Bryan Adams sendiri. Gitar telah menghasilkan total pemasukan US$ 3,7 juta untuk amal sehingga menjadi gitar paling mahal di dunia.

Credit Link Terkait : http://www.kaugitaris.com/

No comments:

Post a Comment